Ticker

6/recent/ticker-posts

Mabit TPA Al-Ikhlas Sawungan

Sabtu-Ahad (7-8 April 2018) TPA Al-Ikhlas Sawungan mengadakan mabit (malam bina iman dan taqwa) yang bertempat di masjid Al-Ikhlas Sawungan.

Mabit ini dihadiri puluhan santri TPA. Mulai dari yang masih TK sampai SMP.

Mabit di mulai hari Sabtu pukul 16.00. Agendanya yaitu mengunjungi salah satu tetangga yang sakit. Hal ini bertujuan untuk mengajarkan para santri bahwa ada saudara kita yang sedang diberi ujian sakit maka kita harus menjenguk dan yang utama mensyukuri nikmat sehat yang masih Allah beri.

Setelah itu para santri shalat maghrib berjamaah lanjutkan makan malam bersama.

Setelah isya. Materi diisi oleh ustadz Haris tentang gerakan shalat. Kurang lebih pukul 21.00 materi shalat selesai. Dilanjutkan dengan menonton film yang penuh dengan hikmah.

Pukul 21.30 para santri istirahat. Dini hari pukul 03.15 para santri dibangunkan untuk shalat tahajud berjamaah. 11 rakaat. 8 tahajud dan 3 witir. Dilanjutkan shalat subuh berjamaah.

Pukul 05.30 para santri bersama para ustadz/ah jalan pagi mengelilingi desa. Setelah itu para santri membereskan tempat mabit dan bersih-bersih masjid. Pukul 07.00 para santri melakukan tadabbur alam di sungai dekat masjid. Tampak wajah yang sangat bahagia saat mereka masuk ke dalam sungai dan bermain air. Mabit diakhiri pukul 09.00.

Lap: Fita

Posting Komentar

0 Komentar